CARI

email

email: indradwicahyono@yahoo.com

Kamis, 09 Agustus 2012

Study EHRA

Kali ini kita akan sekilas membahas tentang study EHRA yang ada di Kabupaten Bondowoso, dimana untuk Part 1 akan diuraikan tentang apa itu EHRA

Part 1  : EHRA
Sebagai rangkaian penyusunan Buku Putih bagi kabupaten/kota peserta program Percepatan Pembangunan Sanitasi Permukiman (PPSP), di lakukan suatu Studi EHRA (Environmental Health Risk Assessment)
EHRA adalah sebuah survei partisipatif di tingkat kota yang bertujuan untuk mengetahui kondisi sarana dan prasarana sanitasi, kesehatan/higinitas, serta perilaku masyarakat yang dapat dimanfaatkan untuk pengembangan program sanitasi dan advokasi di tingkat kota hingga kelurahan.
Studi ini untuk melengkapi/menyempurnakan data primer tentang sanitasi dan higinitas di tingkat kelurahan yang dianggap tidak memadai. Tujuannya mendapatkan gambaran jelas tentang sarana dan prasarana sanitasi dan perilaku masyarakat yang berisiko terhadap kesehatan tingkat kota berdasarkan data primer.

Rabu, 11 April 2012

Pertemuan HAKLI

Pertemuan HAKLI Kab Bondowoso yang dilaksanakan di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Bondowoso pada tangal 12 April 2012, Dibuka oleh Ketua HAKLI Bondowoso Bpk. Suryono dengan pembawa acara Ibu Titit Pramiasih. Hadir pula dari Dewan Pembina Hakli Bondowoso Bpk. Rudy Siswanto dan Juga Bp. Agus Supriadi.
Acara diawali dengan sambutan singkat yang kemudian dilanjutkan dengan laporan rutin dari para Seksi.Laporan pertama adalah dari Seksi Humas dan Publikasi yang dalam hal ini diwakili oleh Sdr. Indra Dwi Cahyono dimana memaparkan tentang pengadaan pin HAKLI serta bagaimana mempopulerkan Hakli dari berbagai media salah satunya lewat Blog ini sebagai sarana memberikan wawasan dan informasi bagi sesama angota HAKLI.